Indonesia merupakan Negara tropis yang juga dilalui oleh garis khatulistiwa. Ini membuat Indonesia selalu mendapatkan cahaya matahari, bahkan hampir sepanjang tahun di seluruh daerah Indonesia mendapatkan sinar matahari. Ini merupakan potensi besar yang tentunya sayang jika dilewatkan begitu saja. Karena itulah para ilmuwan dan pengembang terus berupaya untuk melakukan inovasi dalam pemenuhan dan pemanfaatan energi matahari sebagai energi listrik. Salah satu diantaranya adalah pemanfaatan pembangkit listrik tenaga surya. Sampai hari ini, perkembangan pembangkit listrik tenaga surya di Indonesia sudah sangat pesat. Bahkan, sudah banyak orang yang mulai mengaplikasikan panel surya sebagai komponen utama dalam pembangkit listrik tenaga surya, baik untuk rumah tangga maupun untuk penerangan umum serta berbagai tujuan lainnya.
Panel surya merupakan perangkat yang diciptakan secara khusus untuk menangkap cahaya matahari kemudian mengkonversikannya hingga menjadi energi listrik. Saat ini Indonesia sudah memproduksi panel surya sendiri dan panel surya produksi lokal ini pun sudah dimanfaatkan oleh banyak orang baik untuk memenuhi kebutuhan listrik di rumah dengan sistem off grid maupun untuk membantu menekan biaya listrik bulanan PLN dengan mengaplikasikan sistem on grid. Jenis panel surya yang diproduksi juga sangat bervariasi baik dari pilihan jenis maupun kapasitasnya. Meskipun buatan lokal, namun panel surya Indonesia mampu bersaing dengan berbagai produk panel surya luar negeri. Tidak hanya mampu bersaing dari segi fitur dan spesifikasi saja, tetapi panel surya produksi Indonesia ini juga dikenal memiliki harga yang jauh lebih terjangkau jika dibandingkan dengan harga panel surya buatan luar negeri. Sebagai panel surya termurah di dunia, maka tidak heran jika kemudian permintaan panel surya buatan Indonesia sangat tinggi, bahkan tidak hanya oleh warga lokal saja, tetapi juga permintaan dari luar negeri. Tentu saja ini merupakan sebuah kebanggaan tersendiri dimana produk buatan Indonesia begitu diminati dan banyak digunakan oleh orang di luar negeri.
Kebutuhan dalam negeri terhadap sel surya sebetulnya cukup tinggi. Pada tahun 2025, pemerintah menargetkan pemanfaatan energi yang berasal dari sel surya mencapai 800 megawatt. Sementara sampai hari ini, kapasitas terpasang baru mencapai 10 megawatt. Tentu ini merupakan target yang cukup berat untuk diselesaikan. Namun demikian, dengan inovasi dan penyempurnaan panel surya Indonesia serta penyesuaian harga yang terjangkau bagi masyarakat Indonesia tentu ini akan membantu meningkatkan minat dan ketertarikan masyarakat untuk beralih dan menggunakan panel surya sebagai sumber energi listrik dalam memenuhi kebutuhan listrik baik di rumah, sebagai lampu penerangan jalan maupun sebagai sumber listrik untuk kebutuhan khusus lainnya.
Panel surya produksi Indonesia saat ini sudah banyak memenuhi pasar baik lokal maupun mancanegara, sehingga tidak sulit untuk mendapatkan tipe dan jenis panel surya buatan Indonesia sesuai dengan kebutuhan dengan harga yang terjangkau.